
Selasa, 23 Januari 2024 Fakultas Vokasi menghadirkan Prof Amran Rusli dari Malaysia. Beliau merupakan Dosen International Universiy and Colleges Malaysia dengan kepakaran bidang ekonomi. Saat ini Fakultas Vokasi Universitas Negeri Malang memiliki dua program studi bidang ekonomi, yaitu Program Studi Sarjana Terapan Akuntansi dan Sarjana Terapan Manajemen Pemasaran.
Tentunya merintis kerjasama dengan mitra luar negeri merupakan hal penting sebagai salah satu strategi untuk meningkatkan kualitas pembelajaran dan kualitas SDM untuk mencapai standar internasional.

Pertemuan yang dilaksanakan di Ruang Rapat Dekanat Fakultas Vokasi ini dihadiri oleh Wakil Dekan I, Katua Program Studi Sarjana Terapan Akuntansi, Subkoordinator Tata Usaha, dan beberapa dosen akuntansi. Beberapa hal telah didiskusikan diantaranya tentang rencana kegiatan kolaborasi penelitian, guest lecture, dan student mobility. Prof Amran Rusli menyambut baik rencana kolaborasi ini, karena dapat mengembangkan keilmuan bidang ekonomi bersama kedua negara.